Ngaji lan Ngopi, Cara Habib Ini Berdakwah Lewat Warung Kopi di Surabaya
Ngaji lan ngopi

By Ninik Kristiani 10 Mei 2021, 04:44:45 WIB Dunia Islam
Ngaji lan Ngopi, Cara Habib Ini Berdakwah Lewat Warung Kopi di Surabaya

Gambar : Habib Assegaf saat memberikan tausiah di warung kopi (Foto: Deny Prastyo Utomo)


Deny Prastyo Utomo - detikNews

Senin, 10 Mei 2021 03:49 WIB

Surabaya - 

Banyak jalan untuk menyiarkan dakwah agama. Seperti yang dilakukan oleh pendakwah di ini yang melakukannya dengan cara mendatangi warung kopi di malam hari.

Adalah Habib Muhammad Assegaf yang melakukannya. Saat ditemui detikcom di sebuah warung kopi di kawasan Lakarsantri, Surabaya, Habib Assegaf terlihat sedang berdakwah di antara para milenial.

Dengan mengusung konsep 'Ngaji lan Ngopi', Habib Assegaf menyampaikan ceramah yang bisa dipahami dan mudah dicerna oleh para muda-mudi di warung kopi. Habib Assgeaf mengaku kegiatan ngaji lan ngopi ini sudah berjalan sejak sebelum pandemi atau sekitar dua tahun lalu.

Ia termotivasi melakukan kegiatan ini lantaran ingin mendekati pemuda-pemuda yang sering ke warung kopi dan enggan datang ke majelis-majelis agar mendapatkan siraman rohani.

Baca juga:Clubhouse, "Cangkrukan", dan Dakwah 3.0

"Kita harus punya program yang prinsipnya itu jemput bola. Karena di akhir zaman sudah bukan lagi orang yang datang ke ulamanya, tapi ulama nya yang perlu datang ke yang didakwahi, istilahnya jemput bola lah," kata Habib Assegaf kepada detikcom, Senin (10/5/2021).

Untuk bisa mengubah rutinitas pemuda yang gemar ke warung kopi tidaklah mudah. Untuk itu, Habib Assegaf tepat di bulan Ramadhan ini kembali memberikan tausiah.

Dalam memberikan tausiah, Habib Assegaf tidak sendirian. Ia menggandeng host atau pembawa acara yang kocak dengan gaya khas Suroboyan agar suasana tidak menjadi canggung dan bosan.

Bahkan dengan gaya tersebut, para pengunjung warkop bisa memberanikan diri untuk bertanya tentang hal-hal pemahaman agama Islam yang kurang dimengerti. Tidak hanya itu, bagi muda-mudi yang berani bertanya akan diberikan giveaway oleh penceramah.

"Tujuannya supaya bisa diterima lagi oleh kawula muda yang enggan ke majelis-majelis yang formal. Bahkan ada giveaway juga kepada jemaah, yang bisa jawab sesi tanya jawab dapat hadiah, pertanyaannya bebas, tidak harus tentang yang dibahas, bisa tanya jawab tentang tayamum, wudu, adab bergaul dalam rumah tangga," lanjut Habib Assegaf.

Sedangkan di bulan Ramadhan ini, Habib Assegaf memberikan materi yang disampaikan terkait puasa Ramadhan, baik tata cara puasa dan rukun serta apa saja yang membatalkan puasa.

Baca juga:detikKultum Gus Miftah: Cara Nabi Berpuasa

"Di dalam bulan Ramadhan ini kita bikin kajian tentang puasa, problematika tentang puasa. Puasa itu rukunnya ada berapa, syaratnya orang puasa seperti apa, yang membatalkan puasa itu seperti apa, karena selama ini masih banyak sekali temen-teman yang salah praktik puasanya, bahkan sampai batal, itu kita bahas," lanjut Habib Assegaf.

Kegiatan Ngaji lan Ngopi yang sudah berjalan selama dua tahun ini sudah ada puluhan titik yang sering didatangi. Namun karena pandemi, Ngaji lan Ngopi ini hanya berjalan di beberapa titik.

"Sekarang sudah ada 27 titik ngaji lan ngopi di Surabaya dan Krian, Sidoarjo. Cuma karena pandemi ini terputus semuanya dan hanya beberapa saja yang aktif," tandas Habib Assegaf.

Tausiah yang disampaikan oleh Habib Assegaf terkait kajian-kajian syariat yang di sisipkan materi tentang tata cara wudu, salat, dan mandi besar.

"Rata-rata memang teman-teman yang nol daripada pendidikan syariat, sehingga perlu bagi kita di materinya kita isi tentang kajian-kajian syariat. Jadi kita sisipkan bagaimana caranya mandi besar, wudu, salat, dan lain-lain, kita ajarkan ke mereka," ungkap Habib Assegaf.

 




Video Terkait:


Write a Facebook Comment

Komentar dari Facebook

View all comments

Write a comment


Principal

Pengawas Sekolah
DR. NINIK KRISTIANI, M.PD

Jejak Pendapat

Menu apakah yang paling Anda sukai dari website ini?
Koleksi video
Ruang pengumuman
Menu pada link terkait
Menu unduhan
Ruang konsultasi
Ruang berita