Manchester United Batalkan Laga Persahabatan Lawan Preston karena Kasus Covid-19
Manchester United Batalkan Laga
Gambar : Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer berjalan keluar lapangan usai bertanding melawan RB Leipzig dalam penyisihan Grup H Liga Champions di Red Bull Arena, Leipzig, Jerman, 8 Desember 2020. REUTERS/Annegret Hilse
Reporter: Rina Widiastuti
Editor: Rina Widiastuti
Jumat, 30 Juli 2021 04:15 WIB
TEMPO.CO, Jakarta - Manchester United membatalkan pertandingan persahabatan melawan Preston North End karena ada dugaan kasus Covid-19 di tim utama Setan Merah. Laga itu semula dijadwalkan berlangsung di Deepdale, Sabtu sore waktu setempat, 31 Juli 2021.
Pembatalan itu dilakukan setelah diidentifikasi ada sejumlah kecil dari kelompok pelatihan di tim utama yang positif Covid pada Kamis ini. Beberapa orang harus menjalani isolasi sembari menunggu hasil tes lebih lanjut.
"Sebagai tindakan pencegahan berdasarkan protokol Covid, kami telah mengambil keputusan sulit bahwa kami tidak dapat memainkan pertandingan persahabatan melawan Preston North End pada Sabtu ini," bunyi pernyataan klub dalam situs resminya, Kamis, 29 Juli 2021.
"Kami menyesalkan gangguan pada Preston dan kekecewaan para penggemar. Setiap penggemar yang telah membeli tiket pertandingan akan dikembalikan secara otomatis."
ADVERTISEMENT
"Pada tahap ini, kami tidak berharap ada gangguan lebih lanjut pada pertandingan kami berikutnya, tetapi dalam hal ini kami akan terus mengikuti protokol Liga Premier."
Manchester United dijadwalkan memainkan lima pertandingan persahabatan pramusim pada musim panas ini. Tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer telah menghadapi Derby County, Queens Park Rangers, dan Brentford. Dengan pembatalan pertandingan pada Sabtu ini, berarti pertandingan melawan Everton di Old Trafford pada Sabtu, 7 Agustus nanti, akan menjadi laga pramusim terakhir yang mereka mainkan.
Manchester United akan memulai Liga Inggris musim baru dengan menjamu Leeds United di Old Trafford seminggu setelah melawan Everton.
MANUTD, MANCHESTER EVENING
Baca Juga: Solskjaer Senang Manchester United Bergerak Cepat di Bursa Transfer